Back to search:Manager Operasional / Surabaya (east)

Tugas dan tanggungjawab:

  • Memahami fungsi dan Jenis Alat Berat, khususnya Crane
  • Mengelola operasi penyewaan peralatan berat dan penanganan material, termasuk penjadwalan, pengiriman, dan pemeliharaan
  • Memantau dan menganalisis data penggunaan peralatan untuk mengoptimalkan utilitas dan profitabilitas
  • Mengerti sistem maintenance ( preventive, corrective, predictive )
  • Mampu menyusun jadwal operasional dan perawatan unit
  • Mampu menganalisa downtime, root cause dan efisiensi alat
  • Mengerti penggunaan sparepart, tools & manajemen warehouse
  • Memahami SOP operasi alat dan K3 serta migas ( nilai plus )
  • Membuat laporan operasional & Biaya Maintenance
  • Mengembangkan dan mengelola tim teknis dan penjualan untuk memastikan layanan customer yang maksimal
  • Mengawasi manajemen inventaris dan memastikan ketersediaan peralatan yang memadai untuk memenuhi permintaan customer
  • Mengidentifikasi peluang pertumbuhan dan memberikan rekomendasi strategis untuk pengembangan bisnis

Kriteria:

  • Pendidikan min. S1 Manajemen / Teknik mesin / Teknik alat berat / Jurusan terkait
  • Pengalaman min. 5 thn di bidang rental alat berat dengan posisi yang sama.
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan sosial yang baik dengan customer dan divisi lain yang terkait
  • Memiliki pengetahuan yang kuat mengenai Bisnis alat berat, Manajemen dan Negosiasi
  • Mampu memimpin dan mengelola efektifitas kerja tim
  • Memiliki sertifikasi K3 / SMK 3 / alat berat, pelatihan leadership
  • Mampu membuat laporan operasional & Biaya Maintenance
  • Memahami budgeting & cost control
  • Bersedia untuk melakukan perjalanan dinas