Kualifikasi :
Pendidikan S-1 bidang Psikologi, manajemen SDM, atau bidang terkait
Pengalaman minimal 5 tahun di dalam fungsi HR People Development ( Learning, Talent Management) Di pertambangan akan diutamakan , dengan pengalaman 1 tahun di level Supervisor
Menguasai konsep TNA, desain pelatihan, dan evaluasi efektivitas pelatihan
Menguasai konsep talent management, competency framework, career path, dan succession planning
Keterampilan komunikasi yang baik, baik lisan maupun tulisan
Deskripsi Pekerjaan :
- Mengembangkan dan mengelola program pelatihan teknis maupun soft skills, termasuk perencanaan jadwal, materi, trainer, dan kerja sama dengan vendor/institusi eksternal.
- Mengkoordinasikan pelaksanaan training dan kegiatan pembelajaran internal agar berjalan sesuai standar kualitas serta mendukung budaya continuous learning (mentoring, coaching, knowledge sharing).
- Menyusun dan mengimplementasikan strategi Talent Management, termasuk talent development, talent retention, dan succession planning.
- Mengembangkan dan memonitor Individual Development Plan (IDP), career path, serta program pengembangan kepemimpinan untuk mendukung kesiapan talenta perusahaan.
- Melakukan asesmen dan pengelolaan data kompetensi karyawan serta mengevaluasi efektivitas program pengembangan talenta secara berkala.
- Mengelola administrasi, pelaporan, dan anggaran pelatihan serta mendukung kegiatan event perusahaan yang berkaitan dengan pengembangan karyawan