Tentang Perusahaan
PT. Muliaoffset Packindo adalah sebuah perusahaan percetakan yang bergerak di bidang offset packaging. Jenis packaging yang kami buat bervariatif mulai dari pharmacy packaging, food packaging, labeling dan bentuk promosional lainnya.
Kami telah menyediakan packaging untuk berbagai macam customer yang berada di seluruh Nusantara. Di bekali dengan unit yang memadai, kami dapat memberikan layanan ekstra untuk customer dengan memberikan produk yang sesuai dan tepat untuk kebutuhan customer kami.
Gambaran Umum Pekerjaan:
Officer Development Program (ODP) adalah program pelatihan dan rekrutmen untuk mempersiapkan calon pemimpin perusahaan. ODP bertujuan untuk mengembangkan keterampilan kepemimpinan, manajemen, dan teknis calon karyawan. Program ini juga memberikan pelatihan kerja dan pengembangan diri selama beberapa bulan.
Kualifikasi:
- Minimal S1 Teknik (Teknik Mesin, Industri, Elektro, Mekatronika, Kimia)
- Memiliki pengalaman bekerja sebagai SPV Produksi di perusahaan Manufaktur lebih disukai
- Mampu membedakan warna-warna dengan baik
- Detail oriented dan memiliki leadership yang baik
- Memiliki kemampuan dalam analisis suatu permasalahan yang baik
- Memiliki komunikasi interpersonal yang baik
- Mampu bekerja dalam tekanan
- Mahir dalam menggunakan Microsoft Office
- Bersedia untuk interview secara offline di Semarang
- Bersedia untuk penempatan di Semarang