Tugas & Tanggung Jawab
* Merancang, menguji, dan menyempurnakan resep baru untuk pastry, dessert, dan bakery sesuai tren pasar dan konsep brand.
* Melakukan benchmarking produk kompetitor dan menganalisis peluang inovasi menu.
* Membuat dokumentasi lengkap resep (resep dasar, costing, foto, dan SOP produksi).
* Bekerjasama dengan Head/ASST Chef dan tim marketing untuk merancang seasonal menu, produk promo, dan special edition.
* Memberikan masukan strategis dalam perencanaan produk baru berdasarkan data penjualan dan feedback pelanggan.
* Memastikan semua produk diproduksi sesuai SOP dan standar kualitas yang ditetapkan.
* Membimbing tim pastry dalam teknik pembuatan produk baru.
* Mengontrol efisiensi bahan baku dan meminimalkan waste.
* Melakukan pengecekan kualitas produk harian (rasa, tekstur, tampilan).
* Memberi pelatihan dan koreksi teknis kepada tim jika ditemukan deviasi kualitas.
* Bekerjasama dengan head chef dan tim kitchen lainnya untuk kelancaran produksi dan implementasi menu baru.
Kualifikasi
* Pendidikan minimal Diploma/Sarjana Tata Boga/Patisserie.
* Pengalaman kerja minimal 2-4 tahun di bidang pastry, termasuk pengalaman R&D.
* Memiliki kemampuan inovasi dan kreativitas tinggi dalam menciptakan produk pastry modern maupun klasik.
* Menguasai food costing, recipe standardization, dan basic food science.
* Teliti, memiliki rasa estetika tinggi, serta paham tren pastry lokal dan internasional.
* Mampu bekerja dalam tekanan, disiplin, dan berorientasi pada hasil.
* Memiliki kemampuan leadership dan komunikasi yang baik.
* Familiar dengan equipment pastry modern dan mampu melakukan troubleshooting dasar.
- Diutamakan pernah bekerja di hotel/restoran chain atau central kitchen dengan skala besar.