Back to search:Sales Representative / Semarang Central

Sales Representative (Swasta Area)

Deskripsi Pekerjaan:

  • Bertanggungjawab dalam setiap kegiatan penjualan dan pelayanan kepada pelanggan, utamanya menargetkan penjualan ke Instansi Pendidikan/Yayasan Pendidikan Swasta (sekolah-sekolah swasta)

  • Membangun dan menjaga hubungan baik dengan pelanggan

  • Mencari dan mengidentifikasi peluang bisnis baru

  • Melakukan pelaporan dan analisa pasar (melaporkan aktivitas penjualan secara teratur kepada manajemen dan menganalisa kinerja untuk menentukan strategi)

  • Melakukan pemantauan persediaan produk di area masing-masing

  • Melakukan tugas administratif (penagihan sampai dengan penyerahan tagihan ke kantor pusat)

  • Bekerja secara tim maupun individu

  • Mengarsip semua dokumen administrasi dengan tertib

Kualifikasi:

  • Pendidikan minimal S1 dan memiliki pengalaman sebagai Sales minimal 2 tahun

  • Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik serta kemampuan negosiasi

  • Berorientasi pada pelanggan dan memiliki pemahaman terhadap pasar serta sasaran penjualan

  • Mengetahui produk perusahaan, memiliki kemampuan menganalisa, serta memiliki kepercayaan diri yang mumpuni

  • Menguasai Ms. Office

  • Memiliki SIM C (memiliki motor pribadi)

  • Memahami penggunaan media sosial dan memiliki pemahaman terhadap teknologi, mampu belajar dengan cepat