Back to search:Trainer / West Java
Tanggung Jawab (Job Responsibilities):
  • Menyusun dan mengembangkan materi pelatihan sesuai kebutuhan perusahaan dan divisi terkait.
  • Memberikan pelatihan secara langsung kepada karyawan baru maupun existing.
  • Melakukan evaluasi hasil pelatihan, baik melalui tes, observasi, atau feedback peserta.
  • Berkoordinasi dengan departemen lain untuk mengidentifikasi kebutuhan pengembangan kompetensi karyawan.
  • Mencatat dan mendokumentasikan aktivitas pelatihan, termasuk daftar hadir, materi, dan hasil evaluasi.
  • Meningkatkan efektivitas metode pelatihan melalui pendekatan yang interaktif dan up-to-date.
  • Memberikan laporan perkembangan peserta pelatihan kepada atasan atau tim HR.
  • Mengelola jadwal pelatihan, serta memastikan semua peserta hadir dan mengikuti sesi dengan baik.
  • Mampu meng-handle pelatihan untuk berbagai level posisi, dari level staf hingga supervisor.
  • Menjadi role model dalam penyampaian komunikasi, etika kerja, dan budaya perusahaan.
Kualifikasi (Requirements):
  • Pendidikan minimal S1 (diutamakan Psikologi, Manajemen, Pendidikan, atau bidang relevan).
  • Pengalaman minimal 1–2 tahun sebagai trainer / fasilitator / instruktur pelatihan (fresh graduate dipertimbangkan jika aktif dan percaya diri berbicara di depan umum).
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik, percaya diri, dan mampu berbicara di depan umum.
  • Terampil dalam public speaking, presentasi, dan interpersonal skill.
  • Mampu menyusun materi pelatihan dengan sistematis dan menarik.
  • Mampu mengoperasikan tools presentasi seperti PowerPoint, Google Slides, dan platform pelatihan online (Zoom, Google Meet, dll).
  • Berpikir analitis dan mampu melakukan evaluasi terhadap efektivitas pelatihan.
  • Siap mobile atau melakukan pelatihan di berbagai lokasi (jika diperlukan).
  • Memahami dasar-dasar pengembangan SDM dan proses learning & development.
  • Nilai tambah jika memiliki sertifikasi trainer (CT, TOT, atau sejenisnya).